Loading...

Pascasarjana UIN Surakarta Siapkan Strategi Kerja di Tahun 2025

Diterbitkan pada
14 Februari 2025 14:37 WIB

Baca

PascasarjanaNews- Direktur Pascasarjana UIN Raden Mas Said Surakarta, Prof. Dr. Islah, M.Ag., turut serta dalam Rapat Kerja (Raker) UIN Surakarta Tahun 2025 yang digelar pada 12-14 Februari 2025 di University Hotel, Depok, Sleman, Yogyakarta. Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Kementerian Agama RI, Prof. Dr. Phil. Sahiron, M.A. Raker ini dihadiri oleh seluruh pimpinan, stakeholder, serta tenaga fungsional di lingkungan Rektorat, Fakultas, dan Pascasarjana UIN Raden Mas Said Surakarta.

Raker yang mengusung tema "Penajaman Kampus Glokal Menuju Pemeringkatan Dunia" ini bertujuan untuk menyinkronkan program-program pimpinan dan stakeholder UIN Raden Mas Said Surakarta. Tema ini diangkat sebagai upaya untuk memperkuat posisi UIN Surakarta di kancah global, sekaligus meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian yang berdaya saing internasional.

Prof. Dr. Islah, M.Ag., selaku Direktur Pascasarjana, menyatakan kesiapannya dalam menghadapi tantangan efisiensi anggaran yang tengah dihadapi oleh Kementerian Agama RI. “Kami siap beradaptasi dengan kebijakan efisiensi anggaran tanpa mengurangi kualitas layanan pendidikan di Pascasarjana. Ini adalah momentum untuk lebih kreatif dan inovatif dalam mengelola sumber daya yang ada,” ujarnya.

Dalam rapat kerja tersebut, berbagai agenda strategis dibahas, termasuk penguatan kolaborasi antar-fakultas, peningkatan publikasi ilmiah, serta pengembangan jaringan internasional. Raker ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam mempercepat transformasi UIN Raden Mas Said Surakarta menuju perguruan tinggi berkelas dunia. (faa) Foto:Humas